Sosialisasi Program DAK Infrastruktur Bidang Sanitasi Ta. 2023 (PUPR Kab. Loteng)

  • Mar 17, 2023
  • Desa Semoyang

Jum'at, 17 Maret 2023, Jam : 02.00 wita
Pelaksanaan kegiatan Sosialisasi Program DAK ( Dana Alokasi Khusus ) Infrastruktur Bidang Sanitasi Tahun Anggaran 2023 oleh Dinas PUPR Kabupaten Lombok Tengah yang berlangsung di Ballroom hotel illira lite Praya Barat, kegiatan ini dihadiri oleh 19 Desa se-kabupaten Lombok Tengah termasuk salah satunya Desa Semoyang sebagai Keluarga Calon Penerima Manfaat berupa pembuatan Jamban bersama Keluarga. Program ini juga dimonitoring oleh pihak kejaksaan sebagai bentuk kerjasama pengawasan terhadap pelaksanaan program pembangunan Daerah Kabupaten Lombok Tengah. sosialisasi ini sebagai tahapan awal dari rangkaian kegiatan Pelaksanaan perencanaan pembangunan mulai dari penghimpunan Data, Sosialisasi, Verifikasi, Pelaksanaan Pembangunan, hingga sampai pada tahapan proses uji kelayakan.
Semoga dengan program ini diharapkan masyarakat Desa Semoyang menanamkan perilaku hidup bersih dan sehat dengan slogan Desa Semoyang yang berstatus Open Defecation Free (ODF) atau Stop Buang Air Besar Sembarangan. Program ini tidak luput dari tangan dingin Kepala Desa Semoyang @Zulkranaen dengan slogan #jemputbola yang selalu beliau dengungkan disetiap program -program baik ditingkat Kabupaten, Provinsi maupun Program Pusat. Kerja cepat - kerja Cerdas dilakukannya untuk bisa menghadirikan program diluar dana desa untuk menuntaskan segala hal yang dirasa kurang di Desa Semoyang ini. Semoga dalam pengkhidmatan Beliau ini selalu diberikan kesehatan untuk terus mengawal program -program yang ada.
#desasemoyangmembangun #Desasemoyangmajudanbermutu #desasemoyanggemilanginformasipublik #Desasemoyangrestorativejustice #BPDSemoyang #masyarakatdesasemoyang #ppiddesasemoyang #programdakbidangsanitasi #zulmuda #ZulBerkhidmat